Kabar NTB

17-23 November, Pemilihan Putri Tambora

06.07.00 Iwan Wahyudi 0 Comments

DOMPU, KONKRETNEWS.COM – Berbagai kegiatan terus dilaksanakan untuk menyambut event Tambora Menyapa Dunia 2015. Setelah beberapa kegiatan telah sukses dilakukan, juga masih ada sederet agenda lain yang akan diwujudkan. Kegiatan-kegiatan itu baik yang digelar pihak pemerintah maupun organisasi, pelaku dan pemerhati pariwasata NTB, khususnya Kabupaten Dompu.


Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Dompu Dra Hj Sri Suzana, ketika ditemui di komplek Masjid Ar-Rahman Pendopo Bupati Dompu. (ayyi/konkretnews.com)
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Dompu Dra Hj Sri Suzana, ketika ditemui di komplek Masjid Ar-Rahman Pendopo Bupati Dompu. (ayyi/konkretnews.com)


Dalam bulan November ini saja, sudah ada dua agenda kegiatan yang dipastikan akan dihelat Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Dompu. Dua kegiatan yang diyakini akan mampu menyedot perhatian publik itu, Pemilihan Putri Tambora  dan Lomba Busana Muslim.

Menurut Kepala Disbudpar Dompu Dra Hj Sri Suzana, Pemilihan Putri Tambora  akan diikuti oleh para peserta remaja. “Kegiatannya dilaksanakan di Dompu sekitar seminggu, dari tanggal 17 sampai 23 November ini,” jelas Umi Nana, sapaan Hj Sri Suzana, pada konkretnews.com di komplek Masjid Ar-Rahman Pendopo Bupati Dompu.

Sedangkan Lomba Busana Muslim yang dikuti para siswi sekolah dasar (SD) dari kelas 1 sampai kelas 3 itu akan dilaksanakan setelah Pemilihan Putri Tambora. “Kegiatannya hanya dua hari saja, 27-28 November ini juga,” jelas mantan Kepala KPPT Dompu itu.

Ditanya tujuan dari dua kegiatan yang didukung Disbudpar NTB itu, perempuan ramah dan murah senyum ini menekankan, tidak terlepas dari upaya menyukseskan event Tambora Menyapa Dunia 2015. “Namun secara spesifik, Lomba Busana Muslim Siswi SD, bagaimana kita sedini mungkin mengajarkan anak-anak kita berbusana muslim,” papar Umi Nana.

Demikian pula ajang Pemilihan Putri Tambora. “Harapan, baik melalui kegiatan ini maupun pesertanya bisa mempromosikan event berkelas dunia, Tambora Menyapa Dunia ini,” jelas satu-satunya srikandi eksekutif Dompu yang menduduki jabatan Eselon II itu.

Tahap Awal, Dana Rp 1 Miliar dari Kemenparekref
Lebih jauh Umi Nana menjelaskan, agenda dan rencana kegiatan terkait Tambora Menyapa Dunia sudah sudah disusun. “Tahap awal, tahun 2014 ada dana Rp 1 miliar dari Kementerian Pariwisata Ekonomi Kreatif (Kemenparekref),” ungkapnya.

Rencananya akan digunakan untuk apa dan diarahkan kemana saja dana awal tersebut?
Menjawab itu, Umi Nana mengatakan, pemanfaatan dana tersebut untuk sarana dan prasarana penunjang. “Dana itu, antara lain, akan diarahkan untuk pembangunan pintu gerbang di Doroncanga,” tutur istri Drs M Satria Irawan, Caleg Golkar Dompu 2014 yang akan bertarung di Dapil I itu.

Selain itu, akan dimanfaatkan juga untuk pembangunan dua Rumah Singgah itu di Pos Doroncanga dan Jalur Pancasila. “Disamping untuk penataan jalur, penunjuk arah jalur pendakian di Doroncanga, serta pembuatan tiga Pos Terpadu termasuk salah satunya di Doroncanga,” jelasnya.

Sebelum mengakhir proses wawancara sore hari itu, Umi Nana, mengharapkan dukungan dan keikutsertaan semua pihak dalam mempromosikan pariwisata Dompu. “Mari kita terlibat untuk mempromosikan dan menyosialisasikan pariwisata serta gawe Tambora Menyapa Dunia ini,” ajaknya. (ayyi)

You Might Also Like

0 komentar: