Kiprah Bang Iwan,

KEKUATAN PANGGILAN CINTA

11.48.00 Iwan Wahyudi 0 Comments

Aksi Damai Bela Islam 212, 2 Desember 2016



Jika cinta telah angkat bicara, maka apapun akan kalah keras lengkingannya. Saat cinta telah berkata, tutur apapun akan hambar mati rasa. Bila cinta telah memanggil, seruan lain akan lemah tak bertenaga lagi menghadapinya. Cinta akan menggerakkan apapun menjadi sesuatu yang tak pernah diduga sekalipun sebelumnya.


Jika seseorang kekasih anak manusia rela mengarungi samudera dan mendaki gunung untuk menemui sang pujaan hati, bagaimanakah dahsyatnya jika yang memanggil seruan cinta adalah Sang Pemilik Cinta dan Sang Pencipta Manusia?. Mungkin hal itu yang coba secara sadar atau tidak ingin diuji oleh mereka yang tuna nurani cinta karena kekuasaan didalam sanubarinya terlalu dalam di gerogoti.

Namun, uji coba bodoh dan licik itu menjadi blunder. Awalnya hanya Cuma main-main, menista untuk menuai kuasa dan meraih suara atas syahwat jabatan yang telah merabunkan akal sehat. Ternyata gelombang cinta meluap membesar menjadi tsunami yang siap melahap dan melumat apapun dan siapapun yang menodai dan menista Kalimat Cinta Sang Pemilik  Manusia.

Samudera cinta bukan hanya sebatas lautan yang terlihat oleh mata, tapi seluas permukaan air dimuka jagad bumi ini. Ia akan terus menggulung memanggil siapapun lintas usia, kasta, jenjang intelektual, beragam profesi, lintas mahzab dan organisasi, beraneka level ekonomi, warna kulit, ragam bahasa, suku, dari berbagai lokasi dalam bentang geografis yang luas, sehat dan cacat fisik sekalipun.

Jika angkuhmu pun belum tersentak kealam sadar oleh tsunami gelombang cinta itu, maka bersiaplah. Panggilan cinta itu akan terus mengiang diseantero jagat menembus segala dimensi keterbatasan dalam kacamata manusia, menghimpun kekuatannya terus, lagi sampai engkau ditenggelamkannya bak Fir’aun di Laut Merah.

Jika engkau buta cinta dan hatimu hanya punya cinta palsu berlumur nafsu jabatan, jangan coba-coba bermain mata menjadi penista cinta. Engkau akan merasakan kehancuran dalam kegelapan sesat cinta fatamorganamu.

Ujung Pena Cordova 03
02.10wita, 05 Desember 2016

IWAN Wahyudi
www.iwan-wahyudi.net

You Might Also Like

0 komentar: